Senin, 21 Desember 2015

baling-baling di atap atau batu di bawah tanah

Hendaknya engkau ridak berkeinginan menjadi seperti baling-baling penunjuk arah angin yang disepuh emas pada puncak gunung yang tinggi. Meskipun sedemikian gemerlap dan tinggi letaknya, ia tidak menyokong keteguhan bangunan itu.

Hendaknya engkau menjadi seperti batu fondasi yang tersembunyi pada dasar bangunan di bawah tanah dimana tak ada seorang pun yang melihatnya, tetaapi berkat fondasi tersebut bangunan tidak akan roboh.

Sumber bahagia Ibu terapung



Ada seorang ibu terapung di laut karena kapalnya karam, namun tetap berbahagia. Ketika ditanya mengapa demikian, ia menjawab, “Saya mempunyai dua anak laki-laki. Yang pertama sudah meninggal, yang kedua selamat dan hidup di tanah seberang. Kalau berhasil selamat saya sangat bahagia karena dapat bertemu dengan anka kedua saya. Tetapi, kalaupun mati tenggelam saya bahagia karena dapat bertemu dengan anka pertama saya di surga.”

The Wisest Man



The Wisest Man
                Many years ago a king wanted to find the wisest man in his kingdom. He wanted the man to be his prime minister.  “how can I find the wisest man ?” he aksed his wife dan his friend. “ask everyone in kingdom to make a wish and after that choose the man who the wisest wish.” the queen said. “yes” king agree. “that’s a good idea.”
                The king wrote a letter to all newspaper. He requested everyone in kingdom to make one wish. “you must write your wish on postcard and send it to palace.” The king wrote in his letter. A few days later the postcards arrived at the palace. There were many thousand of them.
                “oh dear.” He said a few hours later to his wife. “the kindom full of idiots. Many say, I wish to be rich. Others say, I wish to be handsome.” He pointed a pile of postcard. “they all say, I wish to marry the most beautiful girl in the world.” He sighed sadly “there isn’t one man with any wisdom.”
                         More postcards arrived the next day and the day later. For many weeks the king spent all day and half in the night reading the postcards. They all said the same thing. Then, at last. The king found  a postcard that was different.
                “wife, I have found him! I have found the wisest man!”. “Tell me what he wishes for?” his wife asked. The king read the postcard to his wife. It said, “I wish I know what to wish.”

Example of Hortatory with the Analyze



Crime In Cities
            Crime is a serious problem in big cities and it is getting worse every year. This is what the police departments around the country said in their reports last week. The subways are more dangerous. The streets are more dangerous. You may not  even be safe in your own home. Why the problem is so serious now? This is not an easy a question to answer. There are may not be a single answer. Many problems seem to make cities so dangerous.
            One of the problem is money. To fight crime a city needs police officers, cars and gun. These are cost by a lot of money. But right now cities do not have much extra money. So, there are not enough police officer, cars and guns for the cities.
              Another problem is drugs. Crime studies show that many criminals use and sell drugs. After they start taking drugs, they want to have more. However, drugs are very expensive. So, these people may sell to other people to make money or they may steal money to get more drugs.
            There is an even more important cause of crime. Cities have rich and poor neighborhoods. In the poor, neighborhoods, jobs are hard to find. Many young people don’t have much hope for a better life. They only know one way to make better living for themselves. That way to sell drugs or steal. So, some of this young people become criminals.
It is not going to be easy to change these crime problems. We must first changes many of the laws about drugs. We must change the way cities spend their money. Until the crime problem will not go away and we will live in far.

 

A. Social Function :
            To persuade the readers or listeners that something should or should not be the case
Generic Structure
Crime In Cities
Thesis (announcement of issue concern)
            Crime is a serious problem in big cities and it is getting worse every year. This is what the police departments around the country said in their reports last week. The subways are more dangerous. The streets are more dangerous. You may not  even be safe in your own home. Why the problem is so serious now? This is not an easy a question to answer. There are may not be a single answer. Many problems seem to make cities so dangerous.

Argumentation
(Reasons for concern that lead to recommendation)
            One of the problem is money. To fight crime a city needs police officers, cars and gun. These are cost by a lot of money. But right now cities do not have much extra money. So, there are not enough police officer, cars and guns for the cities.
              Another problem is drugs. Crime studies show that many criminals use and sell drugs. After they start taking drugs, they want to have more. However, drugs are very expensive. So, these people may sell to other people to make money or they may steal money to get more drugs.
            There is an even more important cause of crime. Cities have rich and poor neighborhoods. In the poor, neighborhoods, jobs are hard to find. Many young people don’t have much hope for a better life. They only know one way to make better living for themselves. That way to sell drugs or steal. So, some of this young people become criminals.
Recommendation (statement of what ought or ought not to happen.
It is not going to be easy to change these crime problems. We must first changes many of the laws about drugs. We must change the way cities spend their money. Until the crime problem will not go away and we will live in far.
B. Generic Stucture


C. Language Features :

1. Using Present Tense:
-           Crime is a serious problem in big cities and it is getting worse every year. (line 1 par 1)
-           The subways are more dangerous. The streets are more dangerous. (Line 2 and 3 par 1)
-           Many problems seem to make cities so dangerous. (Line 8 par 1)
-           One of the problem is money.(line 1 par 2)
-           These are cost by a lot of money. But right now cities do not have much extra money. So, there are not enough police officer, cars and guns for the cities.(line 3,4 and 5 par 2)
-           Another problem is drugs. Crime studies show that many criminals use and sell drugs. ( line 1 and 2 par 3)
-           However, drugs are very expensive. ( line 4 par 3)
-           There is an even more important cause of crime. Cities have rich and poor neighborhoods. In the poor, neighborhoods, jobs are hard to find. Many young people don’t have much hope for a better life. (line 1,2,3 and 4 par 4)
-           So, some of this young people become criminals. (line 7 par 4)
 

2. Use Action Verb
-           Crime is a serious problem in big cities and it is getting worse every year.(line par 1)
-           After they start taking drugs, they want to have more. (line 2 par 3)
-           They only know one way to make better living for themselves. That way to sell drugs or steal. (line 5 and 6 par 4)
-           It is not going to be easy to change these crime problems. (line 1 par 5)


3. Use Thinking verb :
-           Why the problem is so serious now? ( line 6 par 1)
-           However, drugs are very expensive. (line 4 par 3)
 

Oval: Pattern ( present tense ) :
SUBJECT   + BE +    VERB 3     +  BY ….
4. Use passive sentence:

           

-           These are cost by a lot of money. (line 3 par 2)

 

5. Use Modals (may, must, can, could, might, etc) :
-           There are may not be a single answer. (line 8 par 1)
-           We must first changes many of the laws about drugs. We must change the way cities spend their money. ( line 2 and 3 par 5 )




 

Sabtu, 19 Desember 2015

Ingatkah anda pada Pancasila?

Perjalanan pulang ke jakarta menggunakan bus umum, membuat saya bertemu dengan banyak pribadi termasuk pengamen. Ketika dalam perjalanan, mereka menyanyikan lagu mengenai pejabat tak hafal akan pancasila, menteri yang salah urutan dalam menyebutkaan Pancasila. Lalu, saya pribadi menantang pengamen tersebut untuk dengan lancar dan lantang mengucapkan Pancasila. Mereka awalnya percaya diri tetapi tetap saja terbata-bata di pertengahan. setidaknya, lebih baik dibanding dengan kondisi yang mereka gambarkan di lagu yang mereka bawakan.

Pancasila diperoleh dari perjuangan yang amat sangat lama. Setiap nilainya sangat fundamenta di kehidupan bangsa Indonesia. Jangan lupakan Pancasila. Indonesia ada sampai saat ini hanya karena Pancasila masih menjadi dasar negara yang mengatasi perbedaan d Indonesia.

Hujan datang

Hujan datang ...
membawa segelas kesegaran
di tengah kehausan

Hujan datang ...
menumbuhkan yang hendak layu
dimakan oleh sang waktu

Hujan datang...
meski terkadang
membawa malapetaka
akibat ulah si nakal.

Jumat, 18 Desember 2015

bernyanyi

Dapat kisah cerita menarik dari temen.

Syahdan, Orpheus, tokoh dalam mitologi Yunani kuno, menyanyi dengan suara menyayat. Ia mempersembahkan nyanyiannya iitu untuk Eurydice, istrinya yang  meninggal di patuk ular. Rupanya suara Orpheus menggugah hati Hardes, dewa penguasa kehidupan manusia.
"Berkat lagumu, kuberikan kembali kehidupan Eurydice" titah Hardes, dan hiduplah Eurydice dan kembali ke pelukan Orpheus.

Kebudayaan part 2- Sortali (Ikat kepala khas batak)


karena, baru saja upload yang ulos, sekarang upload sortali (ikat kepala) dari suku batak.

Dalam adat batak ada mahkota yang menghiasi kepala yang disebut sortali.
sortali ini digunakan biasanya untuk pernikahan, tetapi juga dapat dipakai untuk acara lainnya sebagai pelestarian kebuadayaan.

Sortali yang terbuat dari tembaga sepu emas terbungkus kain merah yang diikat dikepala.

untuk pria sortali berbentuk segitiga dan untuk wanita berbentuk persegi panjang, yang keduanya sama-sama di lilitkan di kepala.
Dalam tata rias pengantin batak, selain menambah keanggunan performa pengantin, sortali juga  menunjukkan kekentalan adat budaya batak yang sakral dalam pernikahan, serta bermakna kebaikan bagi kedua mempelai dan seluruh keluarga.

Kebudayaan part 1- Ulos Batak (Sadum dan Ragihotang )


inilah acara yang tepat 1 tahun lalu diadakan keluarga ku..
lagi liat-liat gambar dapet inspirasi buat nulis blog.
apa sih makna dari ulos yang  dipakai ibu saya (ulos sadum) dan ayah saya (ulos Ragihotang)
berikut ini ulasannya :
Mangulosi adalah suatu kegiatan adat yang sangat penting bagi orang batak. Dalam setiap kegiatan seperti upacara pernikahan, kelahiran, dan dukacita ulos selalu menjadi bagian adat yang selalu di ikut sertakan.
Menurut pemikiran moyang orang batak, salah satu unsur yang memberikan kehidupan bagi tubuh manusia adalah “kehangatan”. Mengingat orang-orang batak dahulu memilih hidup di dataran yang tinggi sehingga memiliki temperatur yang dingin.
Demikian juga dengan huta/kampung yang ada di daerah tapanuli umumnya di kelilingi dengan pepohonan bambu. Dimana memiliki kegunaan bukan hanya sebagai pagar untuk menjaga serangan musuh saja, namun juga menahan terjangan angin yang dapat membuat tubuh menggigil kedinginan.
Ada 3 hal yang di yakini moyang orang batak yang memberi kehidupan bagi tubuh manusia, yaitu : Darah, Nafas dan Kehangatan. Sehingga “rasa hangat” menjadi suatu kebutuhan yang setiap saat di dambakan.
Ada 3 “sumber kehangatan” yang di yakini moyang orang batak yaitu : matahari, api dan ulos. Matahari terbit dan terbenam dengan sendirinya setiap saat. Api dapat di nyalakan setiap saat, namun tidak praktis untuk di gunakan menghangatkan tubuh, misalnya besarnya api harus di jaga setiap saat sehingga tidur pun terganggu. Namun tidak begitu halnya dengan Ulos yang sangat praktis digunakan di mana saja dan kapan saja.
Ulos pun menjadi barang yang penting dan di butuhkan semua orang kapan saja dan di mana saja. Hingga akhirnya karena ulos memiliki nilai yang tinggi di tengah-tengah masyarakat batak. Dibuatlah aturan penggunaan ulos yang di tuangkan dalam aturan adat, antara lain :
  • Ulos hanya di berikan kepada kerabat yang di bawah kita. Misalnya Natoras tu ianakhon (orang tua kepada anak).
  • Ulos yang di berikan haruslah sesuai dengan kerabat yang akan di beri ulos. Misalnya Ragihotang diberikan untuk ulos kepada hela (menantu laki-laki).
Sedangkan menurut penggunaanya antara lain :
  • Siabithonon (dipakai ke tubuh menjadi baju atau sarung) digunakan ulos ragidup, sibolang, runjat, jobit dan lainnya.
  • Sihadanghononhon (diletakan di bahu) di gunakan ulos Sirara, sumbat, bolean, mangiring dan lainnya.
  • Sitalitalihononhon (pengikat kepala) di gunakan ulos tumtuman, mangiring, padang rusa dan lain-lain.
Saat ini kita tidak membutuhkan ulos sebagai penghangat tubuh di saat tidur ataupun saat beraktifitas, karena ada berbagai alat dan bahan yang lebih maju untuk memberi kehangatan bagi tubuh pada saat berada pada udara yang sangat dingin. Tetapi Ulos sudah menjadi perlambang kehangatan yang sudah mengakar di dalam budaya batak.
Namun ini juga menjadi tantangan bagi budaya batak pada masa depan, karena cara pandang dan penghargaan anak-anak muda masa depan sangat berbeda dengan para orang tua yang sempat merasakan berharganya nilai ulos dalam kekerabatan. Akankah anak-anak kita memandang ulos seperti memandang “kain pada umumnya”, bahkan lebih parahnya setelah kain tersebut di gunakan dalam acara adat yang melelahkan kemudian ulos tersebut tersimpan rapat dalam lemari saja.
Sangat berbeda “rasanya” dengan dengan menggunakan setelan jas yang modis dan ingin menggunakannya lagi dan lagi begitu setiap saat.
Jangan-jangan yang terbayang dalam pikiran mereka saat melihat ulos yang tergolek dalam lemari adalah acara adat yang melelahkan, njelimet adatnya, pusing karena gak tau bahasa batak, malu karena gak pinter martutur (menempatkan diri dalam pertalian darah atau keturunan).
Akan sangat banyak tantangan masa depan yang akan menghimpit “niat maradat” bagi generasi muda masa depan. Seperti masalah ke uangan, penggunaan waktu, perkembangan pola pikir praktis, berkurangnya “rajaparhata” (orang yang mengetahui adat dan dapat memandu kegiatan adat dari awal hingga akhir).
RagihotangUlos Ragihotang merupakan Ulos yang mempunyai ragi (corak) rotan (hotang). Ulos ini biasanya diberikan kepada sepasang pengantin, sehingga disebut juga Ulos Marjabu. Tujuan pemberian Ulos ini adalah agar ikatan batin kedua pengantin seperti rotan. Pemberian Ulos ini kepada si pengantin dengan cara disampirkan dari sebelah kanan pengantin, ujungnya dipegang dengan tangan kanan laki-laki, dan ujung sebelah kiri oleh perempuan lalu disatukan di tengah dada seperti terikat.
Ulos ini juga digunakan untuk mangulosi seseorang yang dianggap picik, dengan harapan agar Tuhan memberikannya kebaikan sehingga orang tersebut rajin berkerja. Dalam upacara kematian, Ulos ini dipakai untuk membungkus jenazah, sedangkan dalam upacara penguburan kedua kalinya, digunakan untuk membungkus tulang-belulangnya. Oleh karenanya, Ulos ini mempunyai derajat yang cukup tinggi.
Ulos SadumUlos Sadum biasanya dipakai dalam acara-acara yang penuh keceriaan. Hal ini dikarenakan Ulos ini mempunyai ragam warna yang cerah. Begitu indahnya Ulos ini sehingga sering digunakan sebagai hiasan dinding atau diberikan sebagai kenang-kenangan, khususnya kepada pejabat yang berkunjung ke daerah Batak.Di Tapanuli Selatan, Ulos ini biasanya dipakai sebagai panjangki/parompa (gendongan) bagi keturunan Daulat Baginda atau Mangaraja. Selain itu, Ulos ini juga digunakan sebagai alas sirih di atas piring besar (pinggan godang burangir/harunduk panyurduan) untuk mengundang (marontang) raja-raja. 


Kamis, 17 Desember 2015

Sekelumit kisah manis dari musibah gempa yogya

Baru aja selesai membaca sebuha novel karya anak bangsa, terus tertarik buat bikin resensinya.

Resensi Novel Teenlit: Ken Terate - 57 detik
Sekelumit kisah manis dari gempa di yogya.

Judul: 57 detik
Pengarang: Ken Terate
Penerbit: PT. Gramedia Pustaka Utama (GPU)
Genre: Friendship, Teenage Romance
Tebal: 232 halaman
Rilis: Juni 2009 (cetakan pertama)
Harga: Rp30.000 (Harga Toko)
ISBN: 978-97-22-4632-2


                    Ken merupakan penulis muda yang berhasil memenangkan beberapa lomba novel. Tulisan Ken masuk dalam hitungan, karena dalam pertama kali membaca saya telah mengaggumi karyanya di novelnya yaitu 57 detik. Yang paling saya suka dari gaya penulisan Ken adalah kemampuannya membuat kalimat-kalimat hiperbola yang menggelitik dan menggemaskan. Padahal ada yang bilang bahwa semua hal yang terlalu (hiper atau hipo) itu tidak bagus. Tetapi “kalimat terlalu” buatan Ken justru menjadi daya pikat tersendiri, bagi saya, dalam setiap bukunya. Hal lain yang saya suka dari Ken adalah konsistensinya dalam menulis. Saya perhatikan dari sejak novel pertamanya Ken selalu menggunakan kata ganti orang pertama (aku, gue) untuk keseluruhan karakter utama dalam novel-novelnya. Hal ini jelas membutuhkan ketelitian dan kecermatan tersendiri dalam menjaga agar tiap aktor yang diciptakan tidak melenceng dari sifat rekaannya. Satu karakter tidak boleh tertukar dengan karakter lain, atau jangan sampai antar-karakter saling bertubrukan alias timpang satu dengan yang lainnya.

            57 detik mungkin menjadi novel pertama Ken yang lahir dari sebuah kisah nyata. Yah, itu cuman dugaan saya belaka. Kebenarannya saya kurang tahu. Dalam pengantar novelnya, Ken secara khusus mengucapkan terima kasih kepada beberapa orang yang berjasa “memberinya” beragam cerita yang membantunya membangun plot novel ini.

            Teenlit dengan sampul yang didominasi warna kuning cerah ini mengambil latar kejadian gempa yang melanda Yogyakarta dan sekitarnya beberapa waktu silam. Judulnya sendiri mengacu pada durasi gempa yang mengguncang kota gudeg tersebut. Di beberapa bagian Ken secara kreatif memberikan tambahan-tambahan tulisan semisal tips menghadapi gempa yang dikemas dalam bahasa komedi, serta beberapa headline dan foto asli suatu peristiwa yang ada kaitannya dengan gempa. Interesting. Ceritanya sendiri khas sekali untuk konsumsi usia anak sekolahan. Bumbu-bumbunya tak jauh dari gonjang-ganjing persahabatan, persaingan merebut posisi strategis di sekolahan (ketua cheerleader), dan lakon-lakon anak SMA masa kini, termasuk cemburu-cemburuan dalam urusan percintaan.

            Harusnya memang ada air mata yang tumpah begitu membaca novel ini karena hampir separuh bagiannya diisi kejadian tragis mengenai situasi saat dan setelah gempa. Setting lokasi dan emosi para tokohnya pun coba dibangun oleh Ken untuk membangkitkan rasa haru, paling tidak menurut saya begitu, namun sayang saya hanya larut sebentar saja. Keharuannya kurang mampu membuat saya menitikkan air mata, padahal saya terkenal paling mudah lumer pada hal-hal sedih dalam sebuah tulisan. Hmm, entahlah, saya mengharapkan tragedi yang lebih sengsara lagi (tentu saja nggak untuk kehidupan nyata).

            Penulis berhasil menjaga konsistensi tiga tokoh utamanya meski kesemuanya menggunakan kata ganti orang pertama. Yang juga saya suka dari Ken adalah dia tidak melulu menjejali pembaca dengan gula-gula cinta namun juga asem-manis-pahitnya sebuah persahabatan. Dan itulah yang membedakannya dengan kebanyakan pengarang teenlit lainnya. Maju terus Ken. Semoga tetap produktif.

Sekilas Sinopsis (cover belakang)
JOGJA, KORAN REMAJA--Aji, Ayomi, dan Nisa adalah
remaja "biasa", kayak kita-kita gitu deh. Mereka mengaku kadang bosan dengan hari-hari mereka. Sekali-sekali mereka pengin juga meng-alami kejadian seru. Tapi tentu saja bukan seru yang menyengsarakan seperti GEMPA. Namun, itulah yang terjadi! Gempa itu tiba-tiba datang dan mengacau-kan semuanya. Cuma 57 detik, tapi akibatnya begitu mengerikan. Petualangan luar biasa terpaksa mereka jalani. Apa aja cerita mereka? Bagaimana mereka bertahan? Apa ada kejadian lucu dalam tragedi ini? Berikut wawancara dengan mereka.

Tanya: Waktu gempa rasanya seperti apa?
Aji: Seperti ditabrak buldoser.
Ayomi: Seperti naik rollercoaster... tanpa sabuk pengaman.
Nisa: (lirih) seperti sulap.
Tanya: Apa yang membuat kamu paling sedih?
Aji: Bencana itu rasanya nggak adil, sepertinya selalu menimpa orang yang sudah susah.
Ayomi: Aku nggak bisa menari lagi, padahal menari adalah hidupku.
Nisa: (lirih juga) Sahabatku Aisyah... dia... (tidak berhasil melanjutkan)
Tanya: Apa hikmah yang bisa kamu dapatkan?
Aji: Akhirnya gue tau apa yang gue inginkan, setelah gue capek memenuhi harapan orang lain.
Ayomi: Dapet pacar baru.
Nisa: Aku sadar aku sangat sayang pada keluargaku, meski mereka sama sekali nggak keren.


Wow! Petualangan mereka bener-bener seru dan sangat menarik untuk disimak. Misalnya, Nisa yang harus bertahan di puing-puing tanpa makanan lebih dari sehari-semalam, lalu Aji yang jadi relawan dadakan, dan Ayomi yang merasa dunianya hilang dalam sekejap gara-gara isu tsunami fiktif Oh iya, ada cerita-cerita lucu dan romantisnya juga lho. Dapatkan kisah lengkap mereka di buku ini, sekarang juga!